Penyerahan Piagam Kompetisi Sains Madrasah (KSM) MAN 2 Madiun






Man2KabMadiun. MAN 2 Madiun melaksanakan kegiatan apel pagi yang setiap hari laksanakan sebelum proses belajar mengajar dimulai dihalaman madrasah. Ini merupakan bentuk penerapan kedisiplinan siswa. Dimulai dengan berdoa bersama dan dilanjutkan dengan evaluasi dari kepala madrasah dan dewan guru MAN 2 Madiun. Apel pagi (31/7) sekaligus penyerahan piagam Kejuaraan Kompetisi Sains Maderasah (KSM). Kepala Madrasah Aliyah Negeri 2 Madiun, bapak Drs. Ghulam Zamroni, M. Sc. menyampaiakan bahwa untuk berprestasi harus didasari dengan semangat belajar, kerja keras , dan kejujuran dalam berkompetisi. Maka hal ini harus menjadi motivasi untuk anak- anak MAN 2 Madiun untuk lebih berprestasi dibidang apapun.
Penyerahan piagam penghargaan untuk dewan guru serta siswa merupakan wujud kebanggan keluarga besar MAN 2 Madiun yang akan melanjutkan pada tingkat Provinsi Jawa Timur. “Trimakasih atas keterlibatanya ibu pendamping serta siswi sehingga mampu menembus juara mewakili kabupaten Madiun menuju Provinsi Jawa Timur, harapanya bisa lolos ke tingkat Nasional”. Ucap beliau. (HumasMAN2Madiun)

0 Komentar